Wagub Klaim Kemiskinan Di Jakarta Naik Akibat Pandemi
Jakarta, Dekannews - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengomentari prihal terus meningkatnya angka kemiskinan di DKI Jakarta pada 2019-2021.
Riza beralasan, hal itu dampak dari adanya Wabah Covid-19 yang melanda Jakarta. Kata dia, hal demikian pun terjadi di banyak kota tidak hanya di Jakarta.
"Jalau peningkatan (kemiskinan) di semua wilayah di seluruh Indonesia meningkat karena adanya pandemi. Di semua negara di dunia, terjadi peningkatan karena pandemi," katanya di Jakarta, Selasa (21/6).
Meski demikian, Riza meyakini pertumbuhan ekonomi akan kembali pulih kembali. Hal itu terlihat, Riza mengklaim dari kenaikan angka pertumbuhan ekonomi secara signifikan dalam beberapa bulan terakhir.
"Tapi kita lihat angka pertumbuhan ekonomi di Jakarta baik, ada peningkatan yang signifikan. Dan mulai ada penurunan sejak beberapa bulan terakhir," kata Riza.
Dia menambahkan, pemulihan ekonomi bisa terjadi seiring normalnya kembali kegiatan dari Pandem. Walaupun setelahnya tantangan baru berupa kemacetan di Jakarta terjadi.
"Seiring kasus Covid-19 melandai beberapa pekan lalu, kebutuhan-kebutuhan pokok mulai dapat dipenuhi mencukupi kebutuhan masyarakat. Memang tantangannya mulai macet, tapi di sisi lain pertumbuhan ekonomi meningkat, ," jelas Riza.
Sebagai informasi, dikutip dari laman resmi jakarta.bps.go.id, angka kemiskinan di DKI Jakarta terus meningkat pada 2019-2021. Pada 2019 persentase penduduk miskin berada pada angka 3,47.
Lalu, pada 2020 persentase penduduk miskin di DKI Jakarta ialah 4,53. Sementara, pada 2021 persentasenya menyentuh angka 4,72.(Zat)