Satlantas Polres Jakut Kesulitan Buru Pelaku Tabrak Lari Lansia di Pluit
Jakarta,Dekannews-Satlantas Polres Jakarta Utara masih memburu pelaku tabrak lari seorang lansia bertongkat yang tewas di jalan Pluit Selatan I Penjaringan Jakarta Utara pada Minggu (19/12) malam lalu.
Kanit Lantas Polsek Metro Penjaringan Kompol Gomos Simamora saat di konfirmasi wartawan mengarahkan agar berkonfirmasi ke Satwil.
“Silahkan ke satwil pak tanyakan” ucap Gomos Simamora, saat dihubungi Selasa (21/12).
Sementara itu, Kanit Laka Sat Lantas Polres Metro Jakarta Utara AKP Edy Wibowo saat dihubungi menjelaskan kalau kejadian itu masih dalam penyidikan dan masih belum diketahui siapa penabrak lansia pejalan kaki bertongkat tersebut.
“Masih penyidikan pak, korban mister X,” terangnya, melalui pesan singkat Selasa (21/12).
Polisi kesulitan mencari pelaku, diakibatkan Nopol sepeda motor pelaku tidak diketahui.
Bagi yang mengenali Lansia itu, kata Polisi bisa datang ke Unit Laka Sat Lantas Polres Metro Jakarta Utara.
Untuk diketahui, korban Jalan Pluit Putra arah utara tepatnya di dekat Persimpangan jalan Pluit Selatan I, lansia tanpa identitas tersebut tertabrak sepeda motor hingga tewas saat tengah menyebrang.
Korban ditolong warga, dilarikan Ke RS Atma Jaya.
Korban laki-laki mister X ciri ciri usia 50 tahun, tinggi badan 165cm, rambut hitam tipis pendek, warna kulit, sawo matang, muka, bulat, kaos coklat muda (oblong), kaki kiri patah (cacat buntung), alat bantu jalan: tongkat ketiak 2 buah (alumunium), sepatu coklat tua (sport) satu biji. (tfk)