Polsek Kep Seribu Utara Perketat Aturan ProKes di Dermaga Kedatangan Pulau Pramuka dan Wajibkan 53 Wisatawan Baru Tiba Scan Barcode Peduli Lindungi
Jakarta,Dekannews- Sejumlah Lima Puluh Tiga wisatawan tiba di Dermaga Kedatangan Pulau Pramuka mendapat pengawasan protokol kesehatan ketat dari personel Polsek Kepulauan Seribu Utara dan diwajibkan taat Protokol Kesehatan serta menjalani Scan Barcode Aplikasi Peduli Lindungi, Kamis (6/1/2022).
Terlihat, personel Polsek Kepulauan Seribu Utara bersama Satpol PP, Dinas Perhubungan dan Tim Satgas COVID-19 setempat berada di Dermaga Pulau Pramuka melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengawasan protokol kesehatan.
"Kita terus ketatkan protokol kesehatan di Dermaga- dermaga Kedatangan di wilayah Kepulauan Seribu Utara diantaranya di Dermaga Kedatangan Pulau Pramuka ini" jelas AKP Asep Romli selaku Kapolsek Kepulauan Seribu Utara.
Terdata, hari ini ada 104 penumpang kapal tiba di Pulau Pramuka dengan rincian 51 warga pulau dan 53 wisatawan menggunakan 3 kapal angkut penumpang.
"Dengan diterapkan PPKM Level 2 kita lebih mengetatkan pengawasan protokol kesehatan terutama kepada warga dan wisatawan yang baru tiba sebagai upaya mencegah penyebaran COVID-19," ujarnya. (tfk)