Man United Berambisi Jegal Arsenal Di Old Trafford

Tim Manchester United. (Ist)

Jakarta, Dekannnews - Laga big match antara Arsenal vs Manchester United dalam lanjutan liga Inggris dipastikan akan berjalan seru.

Terlebih laga kedua tim papan atas tersebut akan dimainkan di kandang setan merah julukan Man United yaitu di Old Trafford Stadium, Minggu (4/9/2022).

Meski bermain di Old Trafford, tentu pertandingan ini sama-sama sulit bagi kedua tim. Sebab, kdua tim yang akan bertanding sama-sama tengah dalam tren positif. Arsenal bahkan menyapu bersih lima awal dengan kemenangan. Hasil tersebut menbuat Arsenal kini bertengger di posisi teratas pada klasemen sementara Liga Inggris 2022-2023 dengan koleksi 15 poin.

Sementara Manchester united saat ini tengah menunjukkan peningkatan grafik permainan. Klub berjuluk setan merah itu meraih kemenangan beruntun (Liverpool, Southampton, dan Leicester City).

Selain itu, Man United juga dipastikan mendapatkan suntikan moral setelah berhasil merekrut sejumlah pemain berkualitas di bursa transfer musim panas 2022. Casemiro (Real Madrid) dan Antony (Ajax Amsterdam) diyakini akan membawa warna baru pemainan Man United jelang lawan Arsenal.

Meski demikian dari catatan rekor pertemuan kedua tim, Arsenal masih unggul ketimbang Man United. Dari enam pertemuan terakhir, Arsenal berhasil meraih tiga kemenangan, sedangkan Man United hanya sekali dengan dua laga lainnya berakhir imbang. (Zat)