Giat Ops Yustisi Malam Hari Yang dipimpin Kapolsek Kep Seribu Utara Tindak Para Pelanggar ProKes
Jakarta,Dekannews - Kapolsek Kepulauan Seribu Utara memimpin kegiatan Patroli PPKM dan Ops Yustisi malam hari dalam memastikan warga masyarakat tetap menerapkan ProKes (Protokol Kesehatan) di Empat pulau pemukiman di wilayah nya, Kamis (2/12) malam.
Kapolsek Kepulauan Seribu Utara Polres Kepulauan Seribu AKP Asep Romli yang memimpin langsung kegiatan menjelaskan, bahwa Patroli yang diadakan pihaknya dilakukan bersama dengan Tiga Pilar dan Tim Satgas COVID-19 setempat di Pulau Kelapa, Pulau Harapan, Pulau Panggang dan Pulau Pramuka.
"Patroli PPKM dan Ops Yustisi malam hari dilaksanakan selain untuk mengantisipasi terjadinya Gangguan Kamtibmas juga untuk melakukan pengawasan penerapan protokol kesehatan serta mendisiplinkan warga," terang Asep.
Dia menambahkan, kegiatan menyasar kepada lokasi-lokasi rawan gangguan Kamtibnas dan lokasi-lokasi yang sering dikunjungi warga dan bila ditemukan adanya pelanggar dilakukan penindakan sesuai dengan aturan.
Terdata, kegiatan Patroli PPKM malam hari yang digelar secara serentak ini mendapati 4 pelanggar yang semuanya terkait masker.
"Iya, kita dapati 4 pelanggar dimana 3 pelanggar kita kenakan sanksi teguran dan 1 kita kenakan sanksi kerja sosial sesuai aturan," ujarnya. (tfk)