Dishub DKI Akui Kemacetan Di Jakarta Meningkat Di Masa PPKM Level 2

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo. (Ist)

Jakarta, Dekannews - Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo mengakui terjadinya peningkatan kemacetan beberapa hari terakhir. 

menurut Syafrin, ada beberapa faktor penyebab kemacetan selama beberapa hari terakhir. Salah satunya, kata Syafri, banyak warga yang keluar di waktu bersamaan demi mengejar buka puasa di rumah.

Namun demikian, Syafrin mengungkapkan, belum ada rencana untuk memperluas area aturan ganjil genap sebagai upaya mengatasi kemacetan.

" saat ini belum (perluasan ganjil genap) Kami terus melakukan evaluasi bahwa rata-rata kendaraan harian," kata Syafrin di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (11/4).

Syafrin Untuk volume lalu lintas, kata dia mengalami kenaikan 5,5% di masa PPKM level 2 ini. Dia membeberkan data lalulintas, volume lalu lintas selama PPKM level 2 sebanyak 2,12 juta. Sedangkan di masa PPKM level 3 sebesar 1,92 juta. "Artinya ada peningkatan pada posisi sekitar 5,5 persen," terangnya.

Untuk mengatasi kemacetan di sejumlah ruas jalan di Jakarta, Syafrin menyebutkan,pihaknya menempatkan sejumlah petugas di lokasi rawan kemacetan. "Itu ada petugas yang kami arahkan untuk melakukan pengaturan," ujarnya.

Dia menambahkan, guna menanggulangi meningkatnya volume kendaraan, pihaknya juga akan berkoordinasi dengan Ditlantas Polda metro jaya. "Tebtu koordinasi dengan rekan Ditlantas Polda Metro Jaya untuk melakukan pengaturan secara intensif di sana," tutup Syafrin. (Zat)