Polsek Kepulauan Seribu Utara Bagikan Takjil kepada Nelayan di Pulau Kelapa, Sampaikan Himbauan Kamtibmas


Kepulauan Seribu - Dalam semangat kepedulian dan kebersamaan di bulan suci Ramadhan, Polsek Kepulauan Seribu Utara, Polres Kepulauan Seribu melaksanakan kegiatan pembagian takjil kepada para nelayan di wilayah Pulau Kelapa pada Sabtu (08/03/2025).  

Kapolsek Kepulauan Seribu Utara, Iptu Yoyo Hidayat, S.H., bersama anggota turun langsung membagikan takjil kepada para nelayan yang sedang beraktivitas di sekitar pesisir. Selain berbagi berkah, kegiatan ini juga menjadi momen untuk mempererat silaturahmi antara kepolisian dan masyarakat.  

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek turut memberikan himbauan kamtibmas kepada para nelayan agar bersama-sama menjaga kenyamanan dan kekhusyukan selama bulan Ramadhan. Ia mengajak warga untuk tetap menjaga hubungan baik dengan sesama serta mengingatkan anak-anak dan remaja agar tidak bermain petasan atau terlibat dalam aksi tawuran.  

*"Selain membahayakan, bermain petasan dan tawuran juga dapat mengganggu kekhusyukan ibadah di bulan Ramadhan ini. Mari kita jaga ketertiban dan keamanan bersama agar ibadah kita semakin khusyuk,"* ujar Iptu Yoyo Hidayat.  

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polsek Kepulauan Seribu Utara dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, serta menunjukkan bahwa polisi hadir dengan pendekatan humanis dalam menjaga ketertiban masyarakat.