Patut Diacungi Jempol, Anggota Satlantas Polres Blora Peduli Anak Berkebutuhan Khusus
Blora,Dekannews - Mahalnya biaya terapi bagi anak berkebutuhan khusus (ABK) di wilayah Kabupaten Blora dan sekitar. Seorang anggota Satlantas Polres Blora, Jawa Tengah, Aiptu Hadi Sutomo yang dibantu enam rekannya berinisiatif mendirikan Yayasan terapi bagi anak-anak warga yang tak memiliki biaya untuk terapi.
"Ini inisiatif kami bersama rekan-rekan dalam memberikan terapi bagi anak-anak yang berkebutuhan khusus. Kendalanya itu pasti biaya, untuk itulah yayasan ini hadir," kata Hadi dalam keterangannya, Minggu (4/4/2021).
Nama yayasan itu adalah "Yayasan Pelita Insan Mandiri Cepu" yang beralamat di di Jalan Balun Srikaton Lorong 7 No.48A Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah.
"Lokasinya dekat dan terjangkau. Warga Blora bisa datang langsung ke tempat kami," tutur Hadi.
Sejak dibuka, Yayasan berijin resmi Kemenkumham dan Kemendikbud ini juga mendapat restu oleh pimpinannya. Yaitu Kapolres Blora AKBP Wiraga Dimas Tama dan Kasat Lantas AKP Edi Sukamto.
"Alhamdulilah, pimpinan juga mendukung kegiatan kami," ucapnya.
Tak hanya terapi, yayasan itu juga memberikan bekal pelajaran kepada anak tersebut.
"Senin sampe jum'at kita terus jalan ada beragam ilmu yang kami berikan. Tentunya harus ikuti protokol kesehatan," jelasnya.(tfk)