Musra Pendukung Jokowi Serahkan 3 Nama Capres

Ketua Panitia Musyawarah Rakyat (Musra) Relawan Jokowi, Panel Barus (kiri), menyerahkan hasil musyawarah ke Presiden Republik Indonesia Joko Widodo.

Jakarta, Dekannews - Hasil musyawarah rakyat (Musra) pendukung Presiden Joko Widodo, menyerahkan nama-nama usulan nama calon presiden dan calon wakil presiden ke Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi).

Ketua Panitia Musyawarah Rakyat (Musra) Relawan Jokowi, Panel Barus, menyerahkan kumpulan nama tersebut pada puncak musra.

Paling tidak ada tiga nama yang didorong oleh Musra yakni pertama, Ganjar Pranowo, yang juga capres PDI Perjuangan. Kedua, Prabowo Subianto, Ketua Umum Gerindra dan Ketiga, Airlangga Hartarto, Ketua Umum Golkar.

Ketua Dewan Pengarah Musra Indonesia Andi Gani Nena Wea memaparkan, dalam hasil musra tersebut juga terdapat nama-nama calon wakil presiden, seperti Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD, Kepala Staf Presiden Moeldoko, Menparekraf Sandiaga Uno, serta Ketua Kamar Dagang dan Industri Indonesia Arsjad Rasjid.

“Kami relawan Jokowi akan setia sampai akhir. Kami menunggu arahan bapak (Jokowi),” ujar Andi Gani.

Penanggung jawab Musyawarah Rakyat (Musra) Budi Arie Setiadi mengatakan, agenda utama dari puncak musra ini adalah pemberian arahan oleh Joko Widodo (Jokowi) mengenai ke mana kapal besar relawan Jokowi akan menuju pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Budi Arie menjelaskan, ketiga nama yang disebutkan untuk menjadi capres diperoleh dari menyaring, menjaring, dan merekam suara aspirasi masyarakat dari berbagai organ relawan pendukung Jokowi yang tersebar di seluruh Indonesia.

“Nanti biar Pak Presiden yang memutuskan,” ucap Budi Arie.

Selain Jokowi, Wakil Ketua MPR RI Arsul Sani, Ketua Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) Wiranto, anggota Wantimpres Sidarto Danusobroto, anggota Wantimpres Putri Wardhani, Wakil Menteri Tenaga Kerja Afriansyah Noor, hingga Kepala Sekretariat Negara Heru Budi Hartono juga menghadiri puncak musyawarah rakyat (musra) relawan Jokowi. RED