M. Hariadi Anwar Serap Aspirasi Masyarakat RW 02 Pasar Baru

Anggota DPRD DKI Jakarta Fraksi Nasdem Muhamad Hariadi Anwar Saat Reses di RW 02 Kelurahan Pasar Baru

Jakarta, Dekannews - Anggota DPRD DKI Jakarta Fraksi Nasdem Muhamad Hariadi Anwar mengawali masa Reses minggu ke 2 Bulan Oktober 2022 di RW 02, Kelurahan Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Senin (24/10).

Kebersihan menjadi salah satu fokus Muhammad Hariadi Anwar  dalam agenda Reses maupun Sosialisasi Perda (Sosper). Anggota DPRD yang biasa di sapa Bang Ade ini selalu mengundang petugas PPSU agar agar masyarakat mengetahui peran serta PPSU di setiap RT masing-masing. 

"Bahwasanya teman-teman PPSU hadir ditengah kita untuk membantu meringankan tugas kita dalam hal menjaga kebersihan lingkungan," ujar  Muhamad Hariadi Anwar.

Sementara itu, mewakili Camat, Sekertaris Kecamatan Sawah Besar ABD Salam meminta warga agar memanfaatkan Reses untuk menyampaikan permasalahan. 

"Tentunya dengan Reses yang sedang kita laksanakan saat ini silahkan di sampaikan berbagai aspirasi ataupun permasalahan yang ada di wilayah saat ini," harapnya.

Senada juga di sampaikan Sekertaris RW 02 Rafiudin, ia menyampaikan agar masyarakat di wilayahnya diperhatikan agar program pemerintah daerah dapat terserap dengan baik.

Pada kesempatan Rese itu, Kepala Puskesmas Kelurahan Sawah Besar dr. Lily memberikan edukasi  tentang pengunaan obat obat sirup yang menyebabkan maraknya kasus gagal ginjal akut pada balita di Indonesia.

dr. Lily mengajak masyarakat teliti dalam memberikan obat obatan untuk anak anak dengan cara membawa anak jika terdapat gejala sakit ke fasilitas kesehatan terlebih dahulu dan mengikuti perkembangan kasus gagal ginjal yang sedang trending ini.

Pada kesempatan Reses itu Dina salah satu warga menyampaikan  tentang prosedur mendapat Kartu Jakarta Pinta (KJP) dan Program Indonesia Pintar (PIP) yang langsung di respon oleh Dinas Pendidikan DKI Jakarta saat reses itu juga. EDI