Gelar Patroli Malam Hari, Polsek Kepulauan Seribu Selatan Cegah Guantibmas dan Himbau ProKes

Pulau Tidung. (ist)

Jakarta,Dekannews - Dalam menjaga situasi yang kondusif diwilayahnya, Polsek Kepulauan Seribu Selatan bersama Tiga Pilar dan Tim Kampung Tangguh Jaya setempat melaksanakan kegiatan patroli malam hari, Rabu (9/12).

Patroli malam hari yang dilaksanakan secara serentak di Pulau Tidung, Pulau Pari, Pulau Lancang dan Pulau Untung Jawa ini sekaligus melakukan himbauan agar warga terus menerapkan protokol kesehatan dimasa pandemi.

Dengan berjalan kaki, patroli malam ini menyasar kepada daerah rawan kejahatan dan lokasi kerumunan warga diantaranya Dermaga, warung-warung makan dan lingkungan pemukiman.

"Selain itu kita juga melakukan himbauan agar warga tetap menerapkan protokol kesehatan terutama penggunaan masker saat diluar rumah," kata AKP Wisnu Wardono Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan.

Ditambahkan Wisnu, biasanya warga beranggapan bahwa aparat lengah dalam pengawasan protokol kesehatan terutama saat malam hari sehingga mengabaikan aturan.

"Penerapan protokol kesehatan wajib terapkan walaupun tidak pengawasan aparat, karena ini semua demi kepentingan warga itu sendiri," ujar Wisnu. (tfk)