500 Warga Tanjung Priok Jalani Vaksinasi Digerai Vaksin Presisi Polsek Tanjung Priok & ASC

Kapolres Jakut Kombes Guruh Arif Darmawan dan Kapolsek Tanjung Priok meninjau kegiatan vaksinasi presisi di ASC (ist)

Jakarta,Dekannews-Sebanyak 500 warga Tanjung Priok Jakarta Utara menjalani vaksinasi di gerai vaksin presisi Polsek Tanjung Priok di Kantor Sekretariat RW 05 Swasembada Timur 19 Kelurahan Kebon Bawang Kecamatan Tanjung Priok, Kamis (19/8) siang.

Kegiatan ini merupakan bagian dari kegiatan vaksinasi presisi mobile yang dilakukan Polsek Tanjung Priok bekerja sama dengan Ahmad Syahroni Center.

Kegiatan ini sendiri melibatkan 18 orang tenaga kesehatan, diantaranya 3 orang Vaksinator, pimpinan dr. Riamanda, dengan kuat pengamanan sebanyak 18 personil dengan penanggung jawab Kapolsek Tanjung Priok Kompol Ghulam Nahbi.

Menurut Kapolsek Tanjung Priok Kompol Ghulam Nahbi, kegiatan ini merupakan percepatan program pemberian vaksin kepada masyarakat agar semua vaksin bisa terserap ke masyarakat.

Kegiatan ini sendiri sempat ditinjau langsung Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Guruh  Arif Darmawan untuk memastikan kelancaran selama kegiatan berlangsung. (tfk)