Terus Ingatkan Warga, Polsek Kepulauan Seribu Utara Himbau ProKes Saat Patroli Malam Hari

Ppengawasan ProKes di Pulau panggang. (ist)

Jakarta,Dekannews - Raihan Zona Hijau COVID-19 di wilayah Kepulauan Seribu Utara tidak menyurutkan pihak Polsek Kepulauan Seribu untuk melakukan kegiatan pengawasan protokol kesehatan terhadap warganya, patroli malam hari Polsek Kepulauan Seribu Utara terus digelar selain untuk memberikan rasa aman juga untuk melakukan pengawasan protokol kesehatan, Senin (29/11) malam.

Patroli malam hari dilaksanakan bersama dengan Tiga Pilar dan Tim Satgas COVID-19 kewilayahan di Kecamatan Kepulauan Seribu Utara.

Patroli bersama ini menyasar kepada daerah rawan Tindak Pidana dan lokasi yang sering dijadikan berkumpul nya warga diantaranya Dermaga, Taman, Lapangan dan warung-warung makan.

Polsek Kepulauan Seribu Utara bersama tim gabungan serentak melakukan kegiatan di Pulau Kelapa, Pulau Harapan, Pulau Panggang dan Pulau Pramuka.

"Iya, kegiatan patroli malam hari yang kita gelar di 4 pulau selain untuk memberikan rasa aman juga kita adakan untuk pengawasan protokol kesehatan," ujar Kapolsek Kepulauan Seribu Utara AKP Asep Romli.

Ditambahkan Asep, biasanya warga beranggapan bahwa aparat akan kendor dalam melakukan pengawasan protokol kesehatan terutama pada malam hari sehingga pihaknya menggelar pengawasan protokol kesehatan setiap malam.

"Apapun alasannya dan kapanpun waktunya, bahwa selama masih pandemi kita semua wajib menerapkan protokol kesehatan," pungkas Asep. (tfk)