Sambil Sosialisasi Bahaya Narkoba, BNNK Jaktim Gelar Kegiatan Life Skill
Jakarta,Dekannews-Beragam cara bisa dilakukan untuk mensosialisasikan pencegahan penyalahgunaan penggunaan dan peredaran gelap narkotika di kalangan masyarakat.
Salah satunya dengan sambil memberikan pelatihan ketrampilan membuat kue. Seperti yang dilakukan Badan Narkotika Nasional Kota (BNNK) Jakarta Timur, kepada warga Kelurahan Kayu Putih Pulogadung Jakarta Timur, Jumat (6/11).
Sambil memberikan pelatihan life skill dalam bentuk membuat kue cookies, petugas BNNK menyampaikan berbagai macam bahaya penggunaan narkotika, dalam kegiatan yang digelar di aula Kantor Kelurahan Kayu Putih tersebut.
Kepala BNNK Jakarta Timur AKBP Yuanita Amelia Sari berharap, dengan kegiatan ini dapat tersampaikan informasi tentang dampak dan bahaya penyalahgunaan narkotika, serta pola hidup sehat.
"Terlatihnya masyarakat pada kawasan rawan di Kelurahan kayu putih dalam bentuk ketrampilan membuat kue cokies, sehingga dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan ekonomi masyarakat, dan tak tergoda dengan penggunaan dan peredaran gelap narkotika,"ujarnya.
Sementara itu Menurut Kasie P2M BNNK Jakarta Timur Anton S Siagian, selain fungsi pencegahan dan pemberantasan, disisi lain BNN mempunyai fungsi pemberdayaan masayarakat, dimana masyarakat diberikan keterampilan (lifeskill), agar memiliki nilai daya saing terhadap perkembangan teknologi dan informasi.
"Dimana dengan adanya ketrampilan diharapkan masyarakat mampu berdaya saing secara mandiri sehingga berorientasi kepada pengembangan bakat dalam diri dan juga diharapkan masyarakat memiliki ketahanan keluarga yang hakiki sehingga menciptakan sumber daya manusia yang sehat, sebagaimana dengan slogan hidup 100 persen,"ujarnya. (nto)