Pospam Ops Lilin Jaya 2021 di Wlayah Polsek Kep Seribu Utara Giatkan Patroli Malam Hari Lakukan Pengawasan ProKes

Pospam Pulau Harapan. (Ist)

Jakarta,Dekannews - Untuk memastikan wilayahnya aman di malam Libur Natal, Pospam Ops Lilin Jaya 2021 Pulau Harapan dan Pulau Pramuka Polsek Kepulauan Seribu Utara melakukan kegiatan Patroli malam hari di wilayah nya, Jumat (24/12) malam.

Patroli selain untuk mengantisipasi adanya gangguan Kamtibmas juga dilakukan dengan kegiatan pengawasan protokol kesehatan dengan sasaran lokasi-lokasi rawan Tindak Pidana dan lokasi-lokasi yang dijadikan kerumunan warga dan wisatawan.

Patroli yang dilaksanakan oleh personel Polsek, Polsubsektor, Bhabinkamtibmas, Satpol PP, Dishub tergabung dalam Pospam Ops Lilin Jaya 2021 Pulau Harapan dan Pulau Pramuka.

Kapolsek Kepulauan Seribu Utara AKP Asep Romli yang memimpin langsung kegiatan, menjelaskan bahwa di wilayah nya tidak ada Gereja sehingga pengamanan, pengawasan protokol kesehatan di fokuskan kepada lokasi-lokasi yang menjadi kerumunan warga dan wisatawan yang berada diruang publik.

"Iya, kita pastikan warga dan wisatawan menerapkan protokol kesehatan terutama menjaga jarak di kerumunan dan menggunakan masker," jelas Asep.

Dia menambahkan, patroli malam yang dilaksanakan oleh personel Pospam Ops Lilin Jaya 2021 Pulau Harapan dan Pulau Pramuka ini sebagai bentuk pelayanan untuk memberikan rasa aman dan nyaman.

"Kita harapkan warga dan wisatawan dapat menjalankan aktifitas nya pada malam hari dengan tetap menerapkan protokol kesehatan sebagai upaya mencegah terjadinya penyebaran COVID-19," ujarnya. (tfk)