Polres Kepulauan Seribu Gelar Strong Point di Dermaga, Sekolah, dan Tempat Wisata


Kepulauan Seribu - Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Argadija Putra, S.I.K., M.Si., melaksanakan kegiatan pergelaran personel atau strong point di sejumlah lokasi yang membutuhkan kehadiran polisi (police hazard) di wilayah hukum Polres Kepulauan Seribu, Rabu (07/01/2026). Kegiatan ini dilaksanakan secara rutin setiap hari sebagai upaya preventif menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

Pergelaran personel difokuskan pada titik-titik strategis seperti dermaga penyeberangan, lingkungan sekolah, serta kawasan wisata yang memiliki aktivitas masyarakat cukup tinggi. Kehadiran personel Polri di lokasi tersebut bertujuan untuk memberikan rasa aman, mencegah potensi gangguan kamtibmas, serta memastikan aktivitas masyarakat berjalan dengan tertib dan lancar.

AKBP Argadija Putra menjelaskan bahwa strong point merupakan bentuk pelayanan nyata Polri kepada masyarakat, khususnya di wilayah Kepulauan Seribu yang memiliki karakteristik wilayah kepulauan dan mobilitas warga serta wisatawan yang cukup dinamis.

“Kegiatan pergelaran personel ini kami laksanakan secara rutin setiap hari pada jam-jam rawan dan lokasi yang membutuhkan kehadiran polisi. Tujuannya untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat maupun wisatawan,” ujar Kapolres.

Ia menambahkan, melalui kehadiran polisi di lapangan, diharapkan dapat terjalin komunikasi yang baik antara petugas dan masyarakat, sekaligus meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri dalam menjaga keamanan wilayah.

Polres Kepulauan Seribu berkomitmen untuk terus meningkatkan kegiatan preventif dan pelayanan kepolisian guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman, kondusif, dan terkendali di seluruh wilayah Kepulauan Seribu.