Polisi Humanis Kawal Pengamanan Dermaga Pulau Pari, Pastikan Keamanan Libur Nataru  


Jakarta – Dalam rangka mendukung pelaksanaan Operasi Lilin 2024 dan menciptakan rasa aman bagi wisatawan selama libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), jajaran Polsek Kepulauan Seribu Selatan melakukan pengamanan di Dermaga Pulau Pari, Senin (30/12/2024). Kapolsek Kepulauan Seribu Selatan, AKP Sanyata Harsono, memimpin langsung kegiatan tersebut dengan menekankan pendekatan humanis kepada masyarakat.

Polisi terlihat membantu penumpang yang turun dari kapal dengan sigap dan ramah. Selain itu, pengawasan terhadap barang-barang bawaan penumpang juga diperketat guna mencegah masuknya barang terlarang seperti narkoba dan minuman keras (miras). “Kami memastikan seluruh barang yang masuk ke Pulau Pari diawasi secara ketat. Ini bagian dari upaya kami menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat serta wisatawan,” ujar AKP Sanyata Harsono.

Lebih lanjut, Kapolsek menegaskan bahwa pengamanan ini juga bertujuan mendukung kelancaran liburan wisatawan yang mengunjungi Pulau Payung, destinasi favorit di Kepulauan Seribu. “Kami ingin wisatawan menikmati libur Nataru dengan aman. Pendekatan humanis yang kami terapkan diharapkan menciptakan hubungan baik antara polisi dan masyarakat,” tambahnya.

Wisatawan yang tiba di dermaga mengapresiasi langkah humanis yang dilakukan oleh pihak kepolisian. Mereka merasa aman dan terbantu dengan keberadaan petugas yang selalu siaga. “Pengamanan seperti ini sangat baik, terutama saat liburan. Kami merasa lebih nyaman,” ungkap salah satu wisatawan. Dengan pengamanan yang maksimal, Operasi Lilin 2024 diharapkan berjalan lancar, memberikan rasa aman bagi seluruh masyarakat dan pengunjung Kepulauan Seribu.