Kapolres Kepulauan Seribu Gelar Jumat Curhat di Pulau Tidung, Serap Aspirasi dan Perkuat Kamtibmas
Kepulauan Seribu - Kapolres Kepulauan Seribu AKBP Argadija Putra, S.I.K., M.Si., melaksanakan kegiatan Jumat Curhat di wilayah hukum Polres Kepulauan Seribu. Kegiatan tersebut berlangsung di Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan, Jumat (09/01/2026), sebagai wadah dialog langsung antara kepolisian dan masyarakat.
Dalam kegiatan Jumat Curhat tersebut, Kapolres bersama jajaran berdialog secara terbuka dengan warga, tokoh masyarakat, dan tokoh agama. Melalui forum ini, Kapolres mendengarkan secara langsung berbagai keluhan, masukan, serta permasalahan yang terjadi di tengah masyarakat, kemudian mencatat dan mencari solusi yang tepat bersama pihak terkait.
AKBP Argadija Putra menegaskan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) agar tetap kondusif. Ia mengimbau warga untuk tidak ragu melaporkan segala bentuk tindak kejahatan maupun aksi premanisme yang dapat mengganggu rasa aman, khususnya di wilayah pemukiman dan kawasan wisata.
Pada kesempatan tersebut, Kapolres juga mensosialisasikan layanan Call Center 110 sebagai layanan darurat kepolisian yang dapat diakses secara gratis oleh masyarakat. Layanan ini dapat digunakan untuk melaporkan tindak kejahatan, gangguan kamtibmas, kecelakaan, bencana, serta berbagai kejadian lain yang membutuhkan kehadiran segera aparat kepolisian.
Selain Call Center 110, Polres Kepulauan Seribu turut memperkenalkan barcode layanan dan pelaporan masyarakat Kepulauan Seribu guna mempermudah akses komunikasi antara warga dan kepolisian. Langkah ini merupakan bagian dari upaya peningkatan pelayanan publik serta penguatan kerja sama dalam menjaga keamanan wilayah.
Kegiatan Jumat Curhat ini juga dirangkaikan dengan Jumat Curhat bersama tokoh agama, sebagai bentuk sinergi antara kepolisian dan unsur keagamaan dalam menjaga kerukunan serta stabilitas sosial. Kapolres mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama mengaplikasikan program Kapolda Metro Jaya “Jaga Jakarta+” demi terciptanya lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif.
Melalui kegiatan ini, Polres Kepulauan Seribu berharap keamanan wilayah dapat terus terjaga, sekaligus memastikan kenyamanan masyarakat dan wisatawan yang berkunjung ke Pulau Tidung dan wilayah Kepulauan Seribu secara keseluruhan.
