DPRD DKI Ini Manfaatkan Momen Ramdhan Dengan Santuni Anak Yatim

Jupiter Anggota DPRD DKI Saat Memberikan Santunan Anak Yatim dan Janda

Jakarta, Dekannews- Manfaatkan momen bulan Ramdhan tahun 2021 ini, anggota DPRD DKI Fraksi Nasdem Komisi C, Ahmad Lukman Jupiter memilih berbagi untuk sesama. 

Hari ini, Bendahara Partai Nasdem DKI Jakarta berbagi sesama dengan menyantuni 30 anak yatim dan 50 orang janda di Masjid Nurul Yakin RT 03/08 Kelurahan Kedoya Utara, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (20/04/2021). 

"Momen Ramdhan ini alangkah baiknya kita manfaatkan dengan berbagi yakni dengan santunan serta memberikan sembako kepada mereka yang membutuhkan," ujar Jupiter. 

Jupiter mengatakan, santunan anak yatim dan janda serta pembagian sembako ini kedepannya akan dilakukan secara rutin dengan tujuan dapat meringankan beban masyarakat yang membutuhkan. 

"Mudah-mudahan kegiatan seperti ini tidak hanya dilakukan pada bulan Ramdhan saja, tetapi di hari-hari biasa pun dapat dilaksanakan," katanya. 

Jupiter berharap pada Bulan Ramdhan ini, apa yang dilakukannya itu dapat di ikuti Wakil Rakyat (DPRD) lainnya. 

Salah satu warga penerima santunan dan bantuan, Ida merasa bersyukur masih ada wakil rakyat yang masih peduli dengan warga yang membutuhkan. Ia pun berharap kegiatan positif seperti ini dapat dilakukan secara berkesinambungan. 

"Alhamdulillah sekali, dengan adanya bantuan ini sangat bermanfaat sekali. Terima kasih sekali atas bantuan dari pak Jupiter," ucapnya. EDI