Dirbinmas Polda Metro Jaya Gelar Seminar Kamtibmas
Jakarta, Dekannews - Direktorat Binmas (Dirbinmas) Polda Metro Jaya menggelar Seminar Kamtibmas dengan tema "Upaya Strategis Memelihara Kerukunan Beragama dalam rangka Mewujudkan Pemilu 2024 yang Demokratis, Damai dan Kondusif" di Hotel Grand Syahid, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Selasa (6/6/23).
Dalam kegiatan ini, Direktorat Binmas Polda Metro Jaya menghadirkan 3 orang narasumber, Kompol Timur, S.E. dari Kasubdit 1 Ditintelkam Polda Metro Jaya, Dr. Sitti Rakhman, S.P., M.M., Koordinator Divisi Hubungan Masyarakat, Data dan Informasi Bawaslu DKI Jakarta Dr. Sitti Rakhman, S.P., M.M. dan Kepala Bidang Penerangan Agama Islam dan Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kanwil Kemenag DKI Jakarta H.M. Yunus Hasyim, M.I.K.
Hadir sebagai peserta Seminar Kamtibmas ini, Ketua DMI (Dewan Masjid Indonesia) DKI Jakarta, Ketua Da’i Kamtibmas beserta pengurus Da’i Kamtibmas Polda Metro Jaya, Ketua FKRK beserta masing-masing perwakilan agama Nasrani, Protestan, Buddha, Khonghucu dan Hindu, Kanitbintibsos utusan dari 13 polres jajaran Polda Metro Jaya, Tokoh Masyarakat dan pengurus DKM maupun tempat ibadah non muslim.
Direktur Binmas Polda Metro Jaya Kombes Pol Badya Wijaya, S.H., M.H., dalam sambutannya mengungkapkan syukur atas nikmat sehat, dan apresiasi atas pelaksanaan dan kehadiran Narasumber, peserta dan kesiapan oleh panitia pelaksana.
Selain itu, Badya Wijaya tidak lupa menyampaikan permohonan maaf keterlambatannya, dikarenakan baru saja menghadiri kegiatan bersama Kapolda di Kodam dalam rangka memelihara kebersamaan dan soliditas TNI Polri.
"Apresiasi saya atas tetap terjaganya kerukunan beragama, dan mari kita pertahankan, kita tingkatkan, tetap ajak warga jema'ahnya baik di masjid di gereja di vihara, di klenteng untuk menjaga persatuan walaupun beda dalam pilihan; Gunakan Hak pilih dan ajak jamaah dan jangan golput,"
Dalam seminar ini, Badya Wijaya merespon pertanyaan yang mengemuka saat tanya jawab tentang polisi RW, kehadiran RW semata untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, dekat masyarakat dan dalam rangka sebagai bagian dari rekayasa sosial sebagaimana saat menghadapi Covid-19 yang lalu.
"Jangan lelah membantu Polisi, InsyaAllah jadi amalan ibadah, yang Polri laksanakan pada dasarnya untuk kebajikan sebagaimana yang agama ajarkan," imbau Badya Wijaya kepada para hadirin.
Selain dihadiri oleh Dirbinmas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Badya Wijaya, S.H., M.H. juga dihadiri oleh Wakil Direktur Binmas AKBP Yudhistira Midyahwan, SIK., M.Si., Kasubdit Bintibsos AKBP Sujanto, S.Pd., MAP., Ketua Da'i Kamtibmas Polda Metro Jaya KH Tatang Rahmat Firdaus Anggadinata M.Pd beserta anggota, Ketua Forum Kemitraan Religi Kamtibmas Polda Metro Jaya beserta anggota, Toga Tomas Perwakilan dari Polres Jajaran Polda Metro Jaya, Para pengurus DKM dan Tempat Ibadah dari Polres Jajaran baik dari agama islam, Kristen, Budha, Hindu, Khonghucu dan para Kanit Bintibsos Satbinmas Polres Jajaran Polda Metro Jaya. (tfk)