Bantu Warga Terdampak Covid- 19, Polsek Pademangan Bagikan Beras dan Masker serta Semprot Daerah Zona Merah
Jakarta,Dekannews – Berbagai upaya terus digalakkan Polsek Pademangan dan jajaran untuk mencegah penularan Virus Corona atau covid-19, diantaranya memberikan imbauan, penyemprotan disinfektan dan pembagian sembako dan juga masker.
Polsek Pademangan melakukan kegiatan di tiga kelurahaan dengan membagikan masker, penyeprotan dan bantuan sembako, Senin (12/7/2021).
Kapolsek Pademangan AKP Panji Ali Candra, saat dihubungi mengatakan, penyemprotan untuk memutus penyebaran wabah corona.
“Apa yang kami lakukan bertujuan membantu warga Pademangan disaat PPKM darurat dan mengantisipasi penyebaran virus Covid-19 di wilayah Pademangan Jakarta Utara,” ujarnya.
Diungkapkan Panji pembagian sembako beras dan masker dilaksanakan guna membantu warga Pademangan dalam menghadapi pendemi Covid-19, disaat diberlakukannya PPKM darurat.
“Kami membantu mengurangi beban warga dengan membagikan paket sembako, saat pemberlakuan PPKM darurat,” jelasnya.
Selain itu juga, dikatakan Panji jajarannya menggelar kegiatan Gebrak Masker (Gerakan Bersama Memakai Masker), dan Sosialisasi 5 M ke rumah warga.
Diakui Panji, penyemprotan disinfektan di wilayah Pademangan dilakukan, lantaran yang angka kasus positifnya mengalami kenaikan.(tfk)